Maluku Tengah, Sergap24.info
Bupati Maluku Tengah, Zulkarnain Awat Amir, secara resmi meluncurkan Integrasi Layanan Primer dan Cek Kesehatan Gratis di Sekolah di Puskesmas Perawatan Kecamatan Tehoru, Rabu (30/7/2025).
Turut hadir para Asisten Setda, Pimpinan OPD lingkup Pemda Maluku Tengah, Kepala Kecamatan Tehoru, Kapolsek Tehoru, Kepala Puskesmas Tehoru, Koramil, Babinsa, dan para kepala pemerintahan desa di Kecamatan Tehoru.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat Puskesmas sebagai garda terdepan dalam memberikan layanan promotif, preventif, serta deteksi dini penyakit.
Dalam sambutannya, Bupati Maluku Tengah Zulkarnain Awat Amir menekankan pentingnya menjaga kesehatan masyarakat, terutama bagi anak-anak sekolah yang merupakan generasi emas dan harapan bangsa.
“Generasi sekolah bukan hanya harus pintar di sekolah, tapi juga harus sehat jasmani dan rohaninya,” ungkapnya.
Bupati juga menekankan pentingnya mengubah cara pandang masyarakat tentang kesehatan, yaitu dengan rutin memeriksa kesehatan di Puskesmas sebelum sakit datang.
“Pelayanan kesehatan bukan sekadar pekerjaan, tapi pelayanan kemanusiaan, menyangkut nyawa dan menyangkut hajat hidup masyarakat,” tegasnya.
Selain launching Integrasi Layanan Primer dan Cek Kesehatan Gratis, Bupati juga menyerahkan beberapa bantuan kepada masyarakat dan Puskesmas Tehoru, antara lain:
Bantuan yang diserahkan:
- Beras Bantuan Pangan untuk keluarga penerima bantuan kategori keluarga miskin di Kecamatan Tehoru.
- 1 set BKB KIT Stunting kepada Puskesmas Tehoru.
- Dokumen kependudukan, termasuk 53 KTP Dusun Waelomatan Negeri Telutih Baru.
- Sembako bagi keluarga miskin di Kecamatan Tehoru:
- Negeri Tehoru: 45 KK
- Negeri Haya: 45 KK
- Salamahu: 15 KK
- Saunulu: 15 KK
- Bantuan Skim Kredit Pinjaman Tanpa Bunga bagi pelaku usaha mikro di Kecamatan Tehoru:
- Basri Edi Bugis – Rp5.000.000
- Asrun A. Tawainella – Rp15.000.000
- Mariaton Tuny – Rp5.000.000
- Wa Ode Aswiyani – Rp15.000.000
- Mimi Ariyani Wala – Rp5.000.000
- Nayu Radeja Kafera – Rp15.000.000
Bupati berharap agar masyarakat dapat memanfaatkan layanan kesehatan yang tersedia dan menjaga kesehatan mereka dengan baik. Kegiatan ini diharapkan dapat membangun kesadaran bersama bahwa sehat itu penting, mahal, dan harus dijaga sejak dini.

.png)


